Skip to main content

Mau UANG?? Kirim artikel yang berkaitan dengan niche Blog Daily Info DISINI. Artikel/tulisan yang disetujui akan dapat imbalan uang, atau dapat ditukar dengan pemberian Backlink Nofollow dari Kami.

×

Cara Merubah Status Bar Android Menjadi iPhone dengan Cepat

Cara Merubah Status Bar Android Menjadi iPhone dengan Cepat
Cara Merubah Status Bar Android Menjadi iPhone dengan Cepat

Cara Merubah Status Bar Android Menjadi iPhone dengan Cepat

Sudah bukan rahasia umum jika banyak pengguna Android yang ingin mengubah tampilan ponsel mereka menjadi seperti iPhone. Ada berbagai cara yang dilakukan, salah satunya adalah dengan mengganti status bar. Beruntung, cara merubah status bar Android menjadi iPhone tidaklah sulit.

Anda tidak perlu melakukan rooting untuk bisa menikmati tampilan status bar iPhone pada ponsel Android. Cukup dengan menginstal aplikasi tertentu, Anda bisa mengganti status bar Android sehingga menyerupai iPhone. Simak ulasan lengkap di bawah ini!

TOC / Daftar Isi

Sekilas Tentang Status Bar iPhone

Mengapa status bar pada ponsel iPhone terlihat lebih menarik dibandingkan dengan Android? Pada dasarnya status bar iPhone dan Android memiliki fungsi yang sama, yaitu untuk menampilkan informasi serta notifikasi dari aplikasi.

Hanya saja iPhone dianggap sebagai ponsel berkelas karena setiap produk iPhone biasanya dibanderol dengan harga yang cukup tinggi. Karena alasan ini, pengguna Android berbondong-bondong mengubah tampilan ponsel mereka menjadi seperti iPhone.

Tujuannya tak lain adalah untuk menikmati tampilan berkelas tanpa harus merogoh kantong untuk membeli ponsel iPhone yang sebenarnya. Lantas, seperti apa status bar pada iPhone?

Status bar pada ponsel berlogo apel ini memang mempunyai daya tarik tersendiri. Alih-alih menggunakan tampilan sinyal berbentuk batang, tampilan sinyal pada iPhone berbentuk dot sehingga lebih unik. Selain itu, terdapat pula jam di tengah sehingga membuatnya berbeda dari Android.

Kabar baiknya, sistem Android cenderung mudah dimodifikasi sehingga Anda bisa mengubah tampilan Android menjadi seperti iPhone. Setelah mempelajari cara mengubah status bar, Anda juga bisa mempelajari cara menghapus aplikasi di iPhone.

Back to Content ↑

4 Cara Mengubah Status Bar pada Android

Untuk mengganti status bar Android agar menyerupai iPhone, dibutuhkan aplikasi pihak ketiga seperti iNotify dan iNoty. Aplikasi inilah yang akan membantu mengubah tampilan status bar pada ponsel Android.

Tidak perlu khawatir karena langkah-langkah yang dibutuhkan sangat mudah. Cara merubah status bar Android menjadi iPhone ini juga dapat dilakukan di semua ponsel Android. Dan yang paling penting, Anda tidak perlu melakukan robot sehingga tidak berbahaya untuk perangkat Android.

Back to Content ↑

1. Mengubah Status Bar

iNoty merupakan aplikasi pihak ketiga yang berfungsi untuk mengubah tampilan Android menjadi iPhone. Aplikasi ini menghadirkan tampilan iOS 11 yang cantik dan simpel. Ikuti petunjuk berikut ini untuk mengubah tampilan Android menggunakan iNoty:

  • Kunjungi Google Play Store, kemudian download dan instal iNoty OS 11.
  • Setelah terpasang, jalankan aplikasi lalu ketuk Turn On/Off Notify.
  • Anda akan masuk ke menu Akses notifikasi. Pilih iNotify kemudian ketuk opsi Allow / Izinkan.

Tampilan status bar Android akan berubah dalam hitungan detik. Anda bisa menikmati tampilan iOS 11 dengan sinyal berbentuk dot, jam di tengah, serta baterai yang berbeda dari Android biasanya.

Back to Content ↑

2. Mengubah Format Jam

Anda juga bisa mengganti format jam sesuai keinginan, yaitu menggunakan format 24 jam atau 12 jam. Ikuti langkah-langkah berikut ini untuk mengganti format jam:

  • Jalankan aplikasi iNoty OS 11.
  • Pada halaman Home, pilih Clock Format.
  • Ketuk pada format yang Anda inginkan, yaitu 24 Hours Format atau 12 Hours Format.
  • Format jam akan berubah.

Jika ingin mengganti format jam kembali, ikuti langkah di atas.

Back to Content ↑

3. Mengubah Background Notifikasi

Selain mengubah status bar, aplikasi ini juga memudahkan Anda untuk mengubah background notifikasi. Ada berbagai pilihan gambar background yang bisa digunakan sesuai keinginan. Gambar yang Anda pilih akan ditampilkan pada latar belakang notifikasi.

Berikut langkah-langkahnya:

  • Pada halaman Home, pilih opsi Change Background Notify.
  • Anda akan menemukan berbagai macam gambar, mulai dari pemandangan alam hingga gambar abstrak. Ketuk pada salah satu gambar yang Anda sukai.
  • Atur level balur sesuai keinginan, kemudian pilih OK.
  • Background telah berubah.

Selain menggunakan gambar dari aplikasi, Anda juga bisa memilih gambar dari galeri. Dengan demikian Anda bisa mencari gambar yang paling menarik kemudian memasangnya sebagai background notifikasi.

Jika Anda memiliki foto yang menarik di Android, tidak ada salahnya untuk membagikannya ke iPhone. Anda dapat mempelajari cara memindahkan foto ke iPhone.

Back to Content ↑

4. Mengubah Warna Status Bar

Yang tak kalah menarik, Anda bisa mengubah warna status bar sesuai keinginan. Anda juga bisa memilih warna status bar yang senada dengan wallpaper yang sedang digunakan. Untuk mengubah warna status bar, ikuti langkah berikut ini:

  • Pada tampilan Home iNoty OS 11, pilih Color Statusbar.
  • Anda akan melihat titik-titik warna yang membentuk lingkaran. Pilih salah satu warna yang dikehendaki. Atur kecerahan warna sesuai keinginan.
  • Setelah memilih salah satu warna, ketuk OK.
  • Warna status bar akan berubah.

Dengan cara tersebut, Anda bisa menikmati tampilan yang baru setiap harinya. Untuk mengembalikan status bar ke tampilan Android, cukup ketuk opsi Turn On/Off Notify lalu pilih nonaktifkan iNoty.

Back to Content ↑

Menarik bukan? Setelah mengetahui cara merubah status bar Android menjadi iPhone, kini saatnya membuat Android Anda menjadi lebih berwarna. Terima Kasih dan Semoga Bermanfaat!