Skip to main content

Mau UANG?? Kirim artikel yang berkaitan dengan niche Blog Daily Info DISINI. Artikel/tulisan yang disetujui akan dapat imbalan uang, atau dapat ditukar dengan pemberian Backlink Nofollow dari Kami.

×

Kartu Grafis adalah Bagian Penting pada Komputer Gaming dan Penjelasan Singkatnya

Kartu Grafis adalah Bagian Penting pada Komputer Gaming dan Penjelasan Singkatnya
Kartu Grafis

Kartu Grafis adalah Bagian Penting pada Komputer Gaming dan Penjelasan Singkatnya

Perkembangan game pada komputer ataupun PC bisa dikatakan cukup pesat. Keberadaan ini tidak terlepas akan adanya kartu grafis. Mungkin banyak yang penasaran Apa itu kartu grafis pada komputer. Kartu grafis adalah komponen paling penting pada laptop gaming. Jika Anda mengaku gamer atau menyukai gaming maka jadi hal wajib untuk mengetahui seluk beluk dari kartu grafis.

Ada beberapa hal yang perlu dipelajari mulai dengan pengertiannya, cara kerja hingga bagaimana performa yang diberikan. Tujuannya adalah agar membantu Anda untuk membuat keputusan sebelum melakukan pembelian laptop yang terbaik.

Dengan begitu Anda nantinya akan memperoleh laptop yang sesuai kebutuhan dan tidak salah pilih. Di bawah ini ada beberapa penjelasan mengenai kartu grafis yang bisa Anda jadikan sebagai referensi.

Pengertian Kartu Grafis

Kartu grafis adalah suatu hardware yang terdapat pada komputer dan berfungsi untuk mengolah maupun menerjemahkan data grafis pada layar monitor. Selain nama kartu grafis ternyata sebutan yang cukup populer dengan hardware satu ini adalah GPU atau VGA card.

Sebagian orang beranggapan bahwa fungsi dari kartu grafis tidaklah penting sebab pada umumnya telah ditanamkan langsung pada komputer atau VGA card on board. Padahal sebenarnya fungsi dari kartu grafis sendiri amatlah penting terutama untuk PC maupun laptop gaming.

Jika Anda hanya menggunakan PC untuk beberapa aktivitas ringan seperti Microsoft Office atau browsing mungkin kartu grafis dengan spesifikasi terbaik memang tidak terlalu diperlukan. Namun sebaliknya jika Anda menggunakan PC untuk gaming maka kartu grafis sangat perlu untuk diperhatikan.

Pasalnya untuk aktivitas maupun keperluan gaming pada dasarnya memang memerlukan tampilan grafis yang tinggi, sehingga VGA card jadi hal wajib. Tentunya ada berbagai jenis spesifikasi yang ada pada VGA card yang bisa dipilih sesuai kebutuhan maupun selera.

Sebagai contoh seperti ini misalnya untuk gaming Genshin Impact maupun game online yang lainnya, maka kegiatan multitasking desain grafis, ngedit foto maupun video akan sangat membutuhkan grafis tajam. Oleh sebab itu Anda akan membutuhkan VGA card atau kartu grafis yang memiliki spesifikasi mumpuni, hingga aktivitas gaming bisa berjalan sesuai lancar.

Cara Kerja Kartu Grafis

Cara kerja dari kartu grafis adalah menentukan bagaimana pixel yang ada di layar mampu menghasilkan gambar. Lalu nantinya kartu gaming akan mengirimkan informasi yang ditangkap pada monitor lewat kabel. Proses yang digunakan dalam menjadikan gambar dari data biner merupakan proses yang cukup panjang.

Pada saat membuat gambar berupa 3D maka VGA card akan terlebih dahulu membuat rangka garis. Selanjutnya akan dilanjutkan dengan melapisi gambar yakni diisi menggunakan sisa pixel. Setelah itu Fiji akad ataupun kartu grafis harus menambahkan padahal seperti pencahayaan, warna serta tekstur.

Di beberapa game yang memiliki performa tinggi komputer wajib melalui proses yang dijelaskan di atas kurang lebih sebanyak 60 kali per detik. Dibayangkan tanpa dukungan kartu grafis maka beban kerja yang akan ditangani oleh komputer pun akan menjadi sangat besar. Sebab itu untuk menyelesaikan tugas yang ada setidaknya harus ada empat komponen paling utama. Berikut beberapa diantaranya:

  • Koneksi motherboard, yang digunakan untuk data serta daya
  • Processor, yang mana nantinya akan menentukan apakah yang perlu dilakukan pada masing-masing pixel layar.
  • Memori, nantinya digunakan untuk menyimpan berbagai macam informasi dari setiap pixel serta menyimpan gambar yang telah selesai sementara
  • Koneksi monitor, digunakan agar Anda dapat melihat hasil akhir yang dihasilkan

Ukuran Kartu Grafis

Panjang maupun ketebalan yang ada pada kartu grafis cukup bervariasi. Pada jenis kartu kelas atas umumnya akan menempati dua hingga tiga slot ekspansi, serta kartu dual-GPU. Misalnya saja Nvidia GeForce GTX 690. Biasanya lebih panjang 250 mm (10 in).

Secara garis besar, sebagian pengguna cenderung lebih memilih kartu profil lebih rendah apabila tujuannya yakni untuk memasang beberapa kartu. Atau karena mengalami masalah pembersihan pada komponen papan induk yang lain. Misalnya saja pada slot DIMM maupun PCIE.

Sebab hal Ini bisa di perbaiki menggunakan kotak yang lebih besar. Kotak tinggi dapat memuat motherboard lebih besar dengan ukuran seperti halnya ATX serta micro ATX.

Alasan Mengapa Kartu Grafis Jadi Hal Penting Pada Laptop Gaming

Pada penjelasan sebelumnya sudah di singgung jika keperluan gaming sangat membutuhkan kartu grafis. Tidak seperti komponen lainnya yang ada pada PC dimana dapat dibongkar pasang, kartu grafis pada laptop tidak bisa secara asal diganti begitu saja. Lebih baik lagi jika Anda memutuskan untuk menggunakan kartu yang terbaik di kelasnya.

Apabila Anda ingin menggantinya maka sama saja Anda membeli sebuah laptop gaming baru. Dibayangkan bukan bagaimana peran penting dari kartu grafis. Sebab itu sebaiknya pilih kartu grafis terbaik untuk laptop gaming yang hendak dibeli. Hal ini nantinya akan menunjang berbagai macam performa pada setiap game yang hendak dimainkan.

Beberapa rekomendasi untuk laptop gaming yang menggunakan kartu grafis terbaik yaitu laptop edisi baru Nitro 5 (AN515-57) atau Predator Helios 300 (PH315-54). Duanya sudah memakai 11th Gen Intel® Core™ H Series Processor. Selain itu laptop gaming ini juga sudah didukung kartu grafis NVIDIA RTX 30.

RTX 30 series ciri merupakan kartu grafis yang paling kuat buatan dari NVIDIA. Tersebut sudah didukung dengan Ray Tracing yang telah diaktifkan di dalamnya. Kartu grafis satu ini bahkan sudah cukup banyak menjadi rekomendasi, sebab bisa memberikan visual yang menawan dan dapat menghadirkan performa paling baik bagi para penggemar game maupun kreator.

Selain adanya dukungan dengan NVIDIA® GeForce RTX™ 30 Series, seri laptop Nitro 5 (AN515-57) serta Predator Helios 300 (PH315-54) pun didukung beberapa hal lainnya seperti arsitektur NVIDIA® Ampere, RTX generasi yang ke-2 NVIDIA lengkap RT Core, Tensor Core, serta ketepatan visual karena keberadaan ray tracing real-time.

Berkat arsitektur NVIDIA® Ampere laptop mampu meningkatkan efisiensi energi serta melakukan optimasi sistem menggunakan AI, dan mempercepat kinerja yang dramatis. Dengan begitu hal ini akan menjadikan user tidak akan mengalami masalah berupa lagging yang mengganggu.

Dari segi tampilan layar nantinya juga akan lebih jernih serta tajam. Tidak ketinggalan pula performa unggulan DLSS yang akan membantu para gamer meningkatkan resolusi gambar dan tetap mempertahankan jumlah dari frame untuk per second yang bisa dibilang tinggi.

Laptop dengan tenaga GPU RTX 30 telah terbukti mumpuni untuk menghadirkan tampilan visual tajam sekaligus realistis bagi para gamers. Bahkan, mengenai kualitas grafis sampai mencapai 4K. Dengan kelebihan yang dihadirkan, tentunya pengalaman gaming akan jadi semakin nyaman dan menyenangkan tanpa perlu mengalami gangguan dari segi tampilan grafis.

Itu dia beberapa penjelasan singkat mengenai kartu grafis pada laptop. Kartu grafis adalah bagian paling penting pada laptop gaming, sehingga tak jarang orang akan sangat memperhatikan hal ini sebelum membeli laptop gaming. Mungkin bisa diterapkan juga pada laptop bisnis terbaik. Sekian, Terima Kasih dan Bermanfaat!