Skip to main content

Mau UANG?? Kirim artikel yang berkaitan dengan niche Blog Daily Info DISINI. Artikel/tulisan yang disetujui akan dapat imbalan uang, atau dapat ditukar dengan pemberian Backlink Nofollow dari Kami.

×

9 Cara Cek Tagihan BPJS dengan Mudah

9 Cara Cek Tagihan BPJS dengan Mudah
9 Cara Cek Tagihan BPJS dengan Mudah

9 Cara Cek Tagihan BPJS dengan Mudah

BPJS atau Badan Penyelenggara Jaminan Sosial merupakan lembaga negara yang bertanggung jawab langsung kepada Presiden. BPJS ini ada dua macam, BPJS Kesehatan dan BPJS Ketenagakerjaan.

BPJS Kesehatan biasanya dibutuhkan oleh orang-orang ketika sedang sakit dan harus dirawat di rumah sakit. Sedangkan BPJS Ketenagakerjaan dibutuhkan oleh pekerja yang bekerja di suatu perusahaan.

Namun pada artikel ini, saya akan menyinggung BPJS Kesehatan dan bagaimana cara mengecek tagihannya.

TOC / Daftar Isi

9 Cara Cek Tagihan BPJS dengan Mudah

Ada banyak cara memeriksa berapa tagihan BPJS yang harus dibayarkan. Bagi kamu yang belum tau, tagihan ini harus dibayarkan setiap bulannya kepada BPJS supaya kamu bisa mendapatkan perawatan dan fasilitas gratis ketika berobat di rumah sakit.

Biaya tagihan bervariasi sesuai kelasnya. Dan memang sepanjang perjalanan, tarifnya selalu naik turun dan selalu menimbulkan polemik.

Oh ya, untuk mengecek tagihan atau iuran BPJS itu secara garis besar bisa dengan dua cara yaitu secara online dan secara offline.

Nah bagaimanakah cara mengecek tagihan BPJS itu? Sangat mudah kok, baik melalui website, aplikasi, SMS, maupun yang lainnya. Mari kita simak penjelasan selengkapnya berikut ini

Back to Content ↑

1. Melalui Situs Resmi BPJS Kesehatan

Cara pertama dan paling mudah untuk mengecek tagihan BPJS adalah melalui website resmi BPJS Kesehatan. Kamu bisa mengeceknya melalui android, iPhone, maupun komputer.

  • Pertama, silakan buka terlebih dahulu website BPJS Kesehatan di https://bpjs-kesehatan.go.id/
  • Selanjutnya pilih menu cek iuran.
  • Masukkan data-data yang diperlukan seperti nomor kartu BPJS Kesehatan, tanggal lahir, termasuk kode keamanan.
  • Klik cek dan tunggu saja sampai hasilnya muncul.

Back to Content ↑

2. Melalui Aplikasi

BPJS juga memiliki aplikasi yang berguna untuk cek tagihan BPJS. Aplikasi tersebut bernama JKN Mobile.

Jika kamu ingin mengetahui berapa tagihannya, langsung bisa dicek pada bagian tagihan. Dan kalau sudah waktunya membayar maka akan ada notifikasi langsung di aplikasi JKN Mobile. Bukan hanya tagihan saja, informasi tentang denda yang harus kamu bayarkan juga ditampilkan pada aplikasi yang satu ini.

Aplikasi JKN Mobile berukuran 39 MB dan hingga saat ini sudah didownload lebih dari 10 juta orang. Selain tersedia di Google Play Store, aplikasi JKN Mobile juga tersedia di App Store.

Download JKN Mobile
Google Play

Back to Content ↑

3. Melalui SMS

Cara cek tagihan BPJS Kesehatan selanjutnya adalah melalui SMS. Kamu bisa mengirimkan SMS ke nomor 08777-5500-400 dengan mengirimkan Nomor Kartu BPJS Kesehatan atau Nomor Induk Kependudukan.

Tunggu sampai kamu mendapatkan SMS balasan dari pihak customer service BPJS. Nantinya akan ada SMS balasan yang berisi jumlah tagihan yang harus dibayarkan dan juga jumlah dendanya (Apabila kamu terlambat membayar).

SMS yang dikirimkan memakan biaya yang jumlahnya menyesuaikan aturan masing-masing operator seluler. Tidak seperti cara-cara sebelumnya, untuk metode satu ini tidak membutuhkan koneksi internet sama sekali.

Back to Content ↑

4. Melalui Dompet Digital

Dompet digital atau e-wallet seperti OVO, Dana, Gopay, dan LinkAja bisa kamu pakai untuk mengecek tagihan BPJS Kesehatan. Syarat utama, tentu kamu harus memiliki akun dompet digital tersebut terlebih dahulu.

Berikut ini cara cek iuran BPJS melalui dompet digital yang bisa kamu lakukan (Untuk Dompet Digital LinkAja):

  • Jika kamu belum punya aplikasinya, silakan download dan install terlebih dahulu aplikasi LinkAja via Google Play Store.
  • Setelah itu, login jika kamu sudah punya akun. Dan jika belum, silakan buat akun terlebih dahulu.
  • Kalau sudah mempunyai akun, klik menu lainnya lalu pilih beli/bayar tagihan.
  • Selanjutnya pilih asuransi lalu pilih BPJS Kesehatan.
  • Masukkan nomor ID Pelanggan LinkAja dan juga nomor virtual account BPJS Kesehatan.
  • Kamu akan mendapati informasi seputar jumlah tagihan dan jumlah keseluruhan biaya yang harus dibayarkan.

Sementara itu, untuk dompet digital lainnya secara garis besar, caranya tidak jauh berbeda. Kamu tinggal menyesuaikannya saja.

Back to Content ↑

5. Melalui E-Commerce

Cara cek tagihan BPJS Kesehatan selanjutnya adalah melalui e-commerce seperti Tokopedia. Langkah-langkah pengecekannya sangat mudah yakni sebagai berikut.

  • Login terlebih dahulu ke akun Tokopedia kamu. Bisa lewat website maupun aplikasi.
  • Pilih menu tagihan lalu klik BPJS dan ceklis pada bagian kesehatan.
  • Masukkan nomor virtual account BPJS kesehatan yang kamu miliki.
  • Klik bayar maka secara otomatis muncul jumlah iuran yang harus dibayarkan.

Untuk e-commerce lainnya seperti Blibli, Bukalapak, Shopee, OLX, atau yang lainnya metodenya kurang lebih sama seperti diatas.

Back to Content ↑

6. Melalui Call Center

Salah satu cara cek iuran BPJS Kesehatan 2021 adalah via call center. Melalui sambungan telepon, kamu bisa menghubungi customer service BPJS Kesehatan ke nomor call center 1500-400.

Sampaikan informasi seputar nama dan juga nomor kartu BPJS Kesehatan yang kamu miliki. Setelah itu, pihak customer service akan memberitahukan berapa jumlah tagihan yang harus dibayarkan.

Back to Content ↑

7. Melalui Mobile Banking

Cek iuran BPJS Kesehatan juga bisa melalui mobile banking seperti BCA Mobile. Cukup dari HP saja, seperti ini cara mengecek tagihan BPJS kesehatan via mobile banking BCA:

  • Login ke akun BCA Mobile
  • Selanjutnya, buka aplikasinya lalu pilih m-payment.
  • Pilih BPJS lalu pilih BPJS Kesehatan.
  • Klik input no bayar.
  • Masukkan nomor BPJS Kesehatan yang kamu miliki lalu klik Ok.
  • Berikutnya klik Send.
  • Tunggu sejenak sampai muncul tagihan yang harus kamu bayarkan.

Sedangkan untuk bank lainnya seperti BRI, BNI, Mandiri, BTN, BTPN, ataupun lainnya tidak jauh berbeda penerapannya.

Back to Content ↑

8. Melalui Mesin ATM

Ketujuh cara yang sudah dijelaskan diatas merupakan cara cek tagihan BPJS secara online. Untuk mengecek iuran juga bisa dilakukan secara offline, salah satunya melalui mesin ATM. Seperti ini langkah-langkahnya:

  • Silakan kunjungi terlebih dahulu mesin ATM yang berada di daerah kamu.
  • Selanjutnya masukkan kartu ATM.
  • Pilih bahasa (Sebaiknya pilih bahasa Indonesia saja supaya lebih mudah).
  • Masukkan PIN ATM.
  • Pilih menu lainnya kemudian pilih menu pembayaran.
  • Pilih lainnya lalu pilih BPJS kemudian pilih BPJS Kesehatan.
  • Masukkan nomor BPJS Kesehatan lalu pilih benar.
  • Tunggu sejenak dan di mesin ATM akan muncul jumlah biaya yang harus dibayarkan.

Back to Content ↑

9. Mendatangi Langsung Kantor BPJS Kesehatan

Cara terakhir untuk memeriksa berapa tagihan pembayaran BPJS Kesehatan adalah langsung mendatangi kantor BPJS Kesehatan yang ada di kota kamu. Namun dimasa pandemi seperti ini, belum tentu menerima demi mencegah penularan virus Corona.

Jadi sebaiknya cari informasi terlebih dahulu sebelum kamu benar-benar kesana. Dan apabila bisa mengunjungi kantor tersebut, jangan lupa patuhi protokol kesehatan dengan cara mencuci tangan, memakai masker, dan juga selalu menjaga jarak.

Dan alangkah lebih baik lagi jika kamu sudah mendapatkan dosis vaksin minimal dosis pertama. Karena beberapa kantor BPJS Kesehatan sudah mensyaratkan sertifikat vaksin supaya bisa mendapatkan pelayanan, termasuk pelayanan untuk cek tagihan BPJS Kesehatan.

Back to Content ↑

Tidak sulit bukan? Itulah dia berbagai cara untuk mengecek tagihan BPJS baik secara online maupun offline. Jika sudah mengetahui tagihannya, jangan lupa untuk segera dibayarkan ya. Terima kasih Dan Semoga Bermanfaat!