Skip to main content

Mau UANG?? Kirim artikel yang berkaitan dengan niche Blog Daily Info DISINI. Artikel/tulisan yang disetujui akan dapat imbalan uang, atau dapat ditukar dengan pemberian Backlink Nofollow dari Kami.

×

Melacak iPhone dengan IMEI, Bisa atau Tidak?

Melacak iPhone dengan IMEI, Bisa atau Tidak?
Melacak iPhone dengan IMEI, Bisa atau Tidak?

Melacak iPhone dengan IMEI, Bisa atau Tidak?

Ketika ada iPhone hilang, apa yang dilakukan pemiliknya? Tentu saja berusaha melacak keberadaan perangkat tersebut. Ada dua metode yang bisa dipakai untuk melacak, yaitu dengan Find My iPhone dan melacak iPhone dengan IMEI.

Namun perlu dipahami bahwa pelacakan iPhone menggunakan IMEI tidak semudah cara mengaktifkan Find My iPhone dan menggunakan Find My iPhone. Ada banyak hal yang perlu dipahami oleh pengguna dan semuanya akan dijelaskan pada artikel ini.

TOC / Daftar Isi

Mengenal IMEI

IMEI adalah sebuah kependekan untuk istilah International Mobile Equipment Identity. Apabila diartikan, IMEI merupakan sekumpulan nomor unik yang berguna untuk identifikasi model handphone. IMEI bersifat tetap dan tidak bisa diganti.

IMEI tersusun atas 15 angka unik. Semua handphone, termasuk iPhone mempunyai nomor IMEI yang berbeda-beda. IMEI pada handphone ini layaknya sidik jari pada manusia yang sifatnya unik dan berbeda untuk setiap orang.

Satu handphone mungkin saja memiliki 2 nomor IMEI. Hal ini bisa terjadi karena IMEI ini diberikan untuk setiap slot kartu SIM pada handphone.

Nomor IMEI biasanya tercantum pada kemasan handphone. Jika ingin lebih mudah mengeceknya, akses saja melalui menu Settings. Untuk iPhone, IMEI bisa dilihat di dalam menu General, lalu About.

Back to Content ↑

Fungsi IMEI

Setelah memahami apa itu IMEI, pemilik iPhone juga wajib memahami fungsi dari nomor IMEI. Berikut penjelasannya.

Back to Content ↑

1. Pada iPhone

Seperti yang sudah sempat disebutkan, IMEI ini berguna sebagai identitas sebuah handphone. Untuk lebih memudahkan, IMEI ini berfungsi layaknya NIK bagi warga Indonesia. Nomor IMEI tidak akan ada yang menyamai karena sifatnya unik.

Di dalam nomor IMEI tersimpan banyak informasi penting dari sebuah handphone. Informasi tersebut antara lain model HP, waktu rilis, serta spesifikasi lengkapnya. Untuk melakukan pemeriksaan ini, gunakan situs https://www.imei.info. Masukkan IMEI dan captcha untuk mengetahui informasi selengkapnya.

Selain itu, IMEI juga bisa dipakai untuk memastikan orisinalitas sebuah iPhone. Caranya adalah dengan mengakses http://checkcoverage.apple.com. Masukkan IMEI di tempat yang tersedia.

Jika memang iPhone asli, akan muncul informasi berupa tanggal pembelian, nomor technical support, dan coverage untuk perbaikan. Dengan munculnya informasi tersebut, artinya iPhone adalah barang resmi.

Back to Content ↑

2. Dalam Pelacakan

Dalam pelacakan handphone yang hilang, IMEI tidak bisa digunakan untuk mengetahui posisi akurat. Jadi, kalau ada yang menyebutkan cara melacak iPhone yang hilang dalam keadaan mati menggunakan IMEI, bisa dipastikan bahwa informasi tersebut salah/tidak benar.

IMEI memang bisa dipakai untuk pelacakan, namun hanya bisa dilakukan oleh operator seluler. Tujuannya adalah melakukan pemblokiran jaringan untuk perangkat tersebut. Hal ini dilakukan untuk mencegah penyalahgunaan handphone yang hilang oleh orang yang tidak bertanggung jawab.

Mengapa IMEI tidak bisa dipakai untuk melacak lokasi akurat dari sebuah handphone? Pasalnya, IMEI tidak menyimpan informasi lokasi.

Back to Content ↑

Cara Melacak iPhone dengan IMEI

Melacak iPhone menggunakan IMEI umumnya dilakukan dengan metode triangulasi Base Transceiver Station (BTS). Metode ini disebut dengan istilah triangulasi karena menggunakan 3 buah BTS atau tower sinyal yang terkoneksi dengan iPhone tersebut secara berbarengan.

Sebelum dapat melacak iPhone tersebut, diperlukan beberapa informasi sensitif seperti nomor IMEI, CID, dan LAC. Jadi, pelacakan ini tidak bisa jika hanya menggunakan IMEI saja. Diperlukan data-data tambahan tersebut untuk bisa menentukan wilayah pencarian.

Setiap terkoneksi dengan sebuah tower pemancar sinyal atau BTS, iPhone akan mengirim data atau informasi berupa CID dan LAC. Jadi, untuk mendapatkan kedua informasi sensitif tersebut, pelacak wajib memiliki akses terhadap BTS.

Oleh karena itu, yang bisa melakukan pelacakan ini hanyalah provider atau operator seluler. Informasi atau data tersebut juga sifatnya sangat rahasia sehingga tidak dapat diakses oleh sembarang orang. Pihak-pihak yang boleh mendapatkan informasi ini antara lain:

  • Cyber security yang diberi wewenang hukum
  • Badan Intelijen Negara (BIN)
  • Kepolisian
  • Operator atau provider seluler

Back to Content ↑

Bisakah Masyarakat Melacak iPhone dengan IMEI?

Jawaban dari pertanyaan di atas adalah “TIDAK”. Jadi masyarakat biasa tidak dapat melakukan pemeriksaan atau pelacakan iPhone maupun handphone lainnya menggunakan nomor IMEI.

Jika tetap ingin melacak iPhone menggunakan IMEI, pengguna perlu membawa surat keterangan dari kepolisian. Kemudian pengguna tersebut datang ke operator atau provider seluler untuk melakukan pelacakan.

Namun mekanismenya tidak dipublikasikan karena memang hal ini tidak ditujukan bagi masyarakat. Jika ada orang atau pihak-pihak yang menawarkan pelacakan iPhone hanya menggunakan IMEI, bisa dipastikan bahwa hal itu merupakan tindak penipuan.

Lagi pula, jika benar orang tersebut dapat melacak iPhone hanya dengan IMEI, artinya dia dapat membobol informasi dari BTS. Bisa dipastikan tindakannya ini ilegal dan tidak dibenarkan oleh hukum, Tindakan ini justru sudah masuk dalam ranah kriminal dan pelakunya dapat dituntut dengan hukuman.

Back to Content ↑

Dari penjelasan diatas bisa disimpulkan bahwa melacak iPhone dengan IMEI hampir tidak mungkin untuk dilakukan. Jika kehilangan iPhone, coba baca informasi mengenai Tutorial iOS / iPhone OS Lengkap, khususnya yang membahas Find My iPhone. Sekian, Terima Kasih dan Semoga Bermanfaat!