Skip to main content

Mau UANG?? Kirim artikel yang berkaitan dengan niche Blog Daily Info DISINI. Artikel/tulisan yang disetujui akan dapat imbalan uang, atau dapat ditukar dengan pemberian Backlink Nofollow dari Kami.

×

Spesifikasi Lengkap HP Samsung Galaxy A02

Spesifikasi Lengkap HP Samsung Galaxy A02
Samsung Galaxy A02

Spesifikasi Lengkap HP Samsung Galaxy A02

Samsung merupakan salah satu perusahaan elektronik yang sangat terkenal akan kualitasnya. Sehingga tidak heran jika setiap produk yang diluncurkan ke pasar selalu dinanti-nantikan oleh para konsumen. Salah satunya HP Samsung Galaxy A02. Nah bagi Anda yang penasaran dengan ponsel ini, maka Anda berada di artikel yang tepat, karena kita akan merangkumnya secara detail soal spesifikasi Samsung A02 berikut ini.

Samsung A02 merupakan salah satu seri HP samsung yang dibanderol dengan harga terjangkau untuk kelas menengah kebawah. Namun sudah dilengkapi dengan spesifikasi tinggi, seperti menggunakan prosesor chipset Qualcomm SM4250 Snapdragon 450 (11 nm) dengan CPU Octa-core 1.8 GHz Cortex-A53. Ponsel ini juga dilengkapi dengan dual kamera utama beresolusi besar dan kamera selfie yang mumpuni.

TOC / Daftar Isi

BACA JUGA: Samsung Galaxy A51, Ponsel Premium Dengan Harga di Bawah 5 Jutaan

Review Samsung Galaxy A02

Dengan harga yang terjangkau, tentunya membuat menarik para pengguna smartphone untuk memilikinya. Nah bagi Anda yang tertarik mengganti HP lama dengan samsung seri ini, ada baiknya membaca review dan spesifikasi lengkap di bawah ini, untuk pengetahuan, seperti:

Back to Content ↑

1. Desain

Desain ponsel ini dibuat dengan tampilan sederhana, namun dikombinasikan dengan gaya minimalis modern. Bodi bagian belakang sendiri dibalut dengan tiga pilihan warna yakni biru, merah, dan hitam. Dan dilengkapi dengan modul kamera utama yang ditempat presisi di sebelah kiri atas secara vertikal. Sehingga memberikan kesan sebagai HP yang entry level, namun tetap ada sedikit kesan modernnya.

Sementara bagian struktur bodi HP Samsung seri ini mempunyai dimensional yang memang dibuat dengan simpel dan minimalis. Hanya saja belum ada detailnya mengenai size dimensi pada bodinya. Namun kalau di lihat dari sebelah samping maka ponsel ini akan nampak terlihat ramping.

Back to Content ↑

2. Layar

Layar HP Samsung seri ini termasuk besar ya ukurannya yakni 5,7 inch dengan di support panel PLS TFT. Sehingga mampu memberikan pandangan mata yang tajam, sinergi dan jernih. Resolusi layar ponsel smartphone ini juga bagus yakni 720 x 1520 piksel, dengan rasio 19:9 berkerapatan 295 ppi.

Sehingga menghasilkan ponsel pintar yang sanggup untuk merender gambar secara baik dan memberikan tampilan visual yang nyaman untuk dipandang mata.

Hanya saja, layar dari ponsel samsung seri ini belum dilengkapi dengan pelindung. Jadi, sangat dianjurkan untuk memasang pelindung secara manual, supaya terhindari dari goresan atau kalau jatuh layar utamanya tidak retak.

Back to Content ↑

3. Hardware & Software

Samsung Galaxy A02 sendiri dirancang dengan sistem kinerja yang sistematis dan terkonsolidasi, sehingga mampu memberikan performa yang mumpuni. Ponsel ini ditengahi oleh chipset Qualcomm Snapdragon 450. Chipset ini sudah terintegrasi dengan komponen lain sehingga performa dari ponsel ini tidak perlu diragukan lagi. Hal ini terbukti, mempunyai kontrol daya yang maksimal untuk mengendalikan konsumsi daya secara efektif, namun tidak mengurangi kinerja dari setiap komponen.

Ponsel pintar buatan Samsung ini hadir dengan kapasitas RAM yang kecil yakni 2GB saja. Meskipun begitu, namun sudah cukup standar. Sedangkan kapasitas memori internalnya cukup besar yakni 32GB dan bisa diperluas lagi dengan tambahan micro SDXC, sehingga penyimpanan menjadi lebih besar.

Selain itu, ponsel ini juga didukung oleh sistem olah grafis dari GPU Adreno 506. Sehingga menciptakan tampilan visual yang lebih jernih dan pas di kelasnya. Untuk sistem operasinya sendiri, menggunakan Android 10 dengan user interface One UI 2.5, sehingga menyediakan berbagai menu yang fungsional, mudah dan human friendly.

Back to Content ↑

4. Kamera

Samsung A02 hadir dengan kamera berteknologi canggih, sehingga menghasilkan bidikan foto yang menjanjikan. Dimana ponsel ini di bekali dengan kamera ganda, dimana masing-masing memiliki resolusi 13 MP utama dan 2 MP. Walaupun resolusinya standar, namun ditutupi dengan kamera utama bagus, terdapat tambahan LED Flash, sehingga menghasilkan foto yang mempunyai gambar bagus dan mengesankan.

Nah untuk kamera depan sendiri, HP Samsung seri ini juga mumpuni dan menjanjikan dalam memotret gambar, karena mendapat dukungan lensa beresolusi 8 MP dengan fitur tambahan seperti Gyro EIS, HDR, Panorama dan fitur lainnya.

Back to Content ↑

5. Konektivitas

Samsung Galaxy A02 sendiri sudah didukung oleh jaringan 4G, sehingga membuat kecepatan internetnya lebih stabil, meskipun dalam berbagai kondisi. Selain itu, ponsel pintar buatan Samsung ini juga di bekali dengan sistem navigator mumpuni sebagai fitur yang sangat berfungsi untuk pemetaan lokasi atau map.

Hal ini, karena HP Samsung seri ini sudah mengkombinasi A-GPS, BDS, GLONASS, dan GALILEO yang sangat akurat dalam menentukan lokasi.

Selain itu, juga ponsel ini juga dibekali dengan fitur tambahan lain seperti micro USB dan Bluetooth 4.2, sehingga memudahkan penggunanya untuk kegiatan transfer file antar perangkat. Hanya saja, HP ini tidak disupport oleh koneksi NFC atau USB OTG, layaknya kebanyakan HP dari vendor lainnya.

Back to Content ↑

6. Baterai

Baterai Samsung A02 sendiri menggunakan jenis Li-Po (Lithium Polymer), yang dikatakan mampu menjaga efisien suplai daya secara maksimal serta merata. Dan yang pasti, ponsel ini mendapat baterai dengan kapasitas besar yakni 5000 mAh.

Sehingga diklaim mampu bertahan lama sekitar 12 jam untuk pemakaian normal. Hanya saja, baterai pada ponsel ini belum dilengkapi dengan fitur pendukung baterai seperti pengisian daya cepat atau yang lainnya.

Back to Content ↑

Spesifikasi Lengkap Samsung Galaxy A02

Untuk lebih jelasnya mengenai spesifikasi lengkap ponsel Samsung Galaxy A02, silahkan simak tabel / list di bawah ini.

  • Jaringan:
    • Teknologi: GSM / HSPA / LTE
    • 2G Network: GSM 850 / 900 / 1800 / 1900 - SIM 1 & SIM 2 (dual-SIM model only)
    • 3G Network: HSDPA 850 / 900 / 2100 HSDPA 850 / 900 / 1700(AWS) / 1900 / 2100
    • 4G Network: LTE
    • Kecepatan: HSPA 42.2/5.76 Mbps, LTE Cat4 150/50 Mbps
    • Jenis Kartu SIM: Nano SIM
    • Dual SIM: YES
  • Desain:
    • Bahan: Rangka berbahan plastik
    • Warna: Hitam, biru, dan merah
  • Layar:
    • Type: Layar sentuh kapasitif PLS TFT
    • Ukuran: 5.7 inch
    • Resolusi: 720 x 1520 piksel, rasio 19:9
    • Warna Layar: 16 juta
    • Kerapatan Layar: 295 ppi
  • Software:
    • Sistem Operasi: OS Android 10.0
    • 2G Network: One UI 2.5
  • Hardware:
    • Chipset: Qualcomm SM4250 Snapdragon 450 (11 nm)
    • CPU: Octa-core 1.8 GHz Cortex-A53
    • GPU: Adreno 506
    • RAM: 2GB
    • Memori Internal: 32GB
    • Memori Eksternal: MicroSDXC
    • Sensor: Accelerometer, proximity
  • Kamera Belakang:
    • Resolusi: 13 MP, f/2.2, 28mm (wide), 1/3.1", 1.12µm, AF 2 MP, f/2.4, (depth)
    • Flash: LED flash
    • Video: 1080p@30fps
  • Kamera Depan:
    • Resolusi: 8 MP, f/2.2, 1/4", 1.12µm
  • Suara:
    • Pengeras Suara: YES
    • 3.5mm Jack: YES
  • Konektivitas:
    • WiFi: WiFi 802.11 b/g/n, Wi-Fi Direct
    • WiFi Hotspot: YES
    • Bluetooth: 4.2, A2DP, LE
    • GPS: A-GPS, GLONASS, GALILEO, BDS
    • NFC: Tidak ada
    • USB: microUSB 2.0
  • Baterai:
    • Kapasitas: 5000 mAh
    • Type: Li-Poly (Lithium Polymer)

Back to Content ↑

Samsung A02 merupakan salah satu seri HP Samsung yang dibandrol dengan harga murah, namun sudah di dukung oleh spesifikasi tinggi. Tidak heran, jika ponsel ini mempunyai banyak kelebihan. Sudah murah, berkualitas dan yang pasti speknya tinggi, jadi apakah Anda sudah tertarik untuk membeli ponsel pintar buatan Samsung ini? Terima Kasih dam Semoga Bermanfaat!.