Skip to main content

Mau UANG?? Kirim artikel yang berkaitan dengan niche Blog Daily Info DISINI. Artikel/tulisan yang disetujui akan dapat imbalan uang, atau dapat ditukar dengan pemberian Backlink Nofollow dari Kami.

×

10 Rekomendasi Smart Watch Samsung yang Worth It untuk Dibeli!

10 Rekomendasi Smart Watch Samsung yang Worth It untuk Dibeli!
Smart Watch Samsung Galaxy Watch 3

10 Rekomendasi Smart Watch Samsung yang Worth It untuk Dibeli!

Samsung merupakan satu dari banyak perusahaan elektronik terbesar di dunia, dimana produknya sangat beragam dan tersebar luas di berbagai negara. Salah satu produknya yang sangat laris di pasaran yaitu smart watch Samsung.

Di Indonesia sendiri produk jam tangan ini sangatlah diminati, baik Samsung Galaxy Watch Active, Samsung Galaxy Fit, ataupun Samsung Galaxy Gear. Tentu saja setiap produk mempunyai kelebihan dan kekurangan masing-masing.

TOC / Daftar Isi

Samsung Galaxy Watch 42mm

Produk pertama ialah Samsung Galaxy Watch 42mm, bisa dibilang produk inilah yang paling diminati oleh banyak orang. Hal ini karena desainnya yang simpel dan klasik, namun ia telah memiliki teknologi canggih di dalamnya.

Smartwatch ini dilengkapi dengan berbagai fitur menarik, mulai dari daily assistant, activity tracking, jaringan LTE, dan lain sebagainya. Tentu saja dengan banyaknya fitur membuatnya tidak sekedar jam tangan saja, melainkan dapat digunakan untuk menunjang aktivitas sehari-hari.

Dari segi tampilan sendiri Galaxy Watch 42mm dibuat sangat klasik, dimana penunjuk waktunya dibuat dengan sistem analog. Apalagi ia telah mempunyai layar khas Samsung yaitu Super Amoled.

Harga Samsung Galaxy Watch 42mm: Rp.2.999.000

Back to Content ↑

Samsung Galaxy Watch 46mm

Selanjutnya terdapat Samsung Galaxy Watch 46mm, sebenarnya seri ini merupakan versi lain dari Galaxy Watch 42mm. Hanya saja smartwatch tersebut berukuran lebih besar dengan tampilan yang dibawa juga lebih premium.

Penggunaannya sendiri sangat cocok untuk beragam kebutuhan, mulai dari kebutuhan formal, outdoor, ataupun aktivitas di keseharian sekalipun. Namun disisi lain harganya juga lumayan terpaut jauh dengan seri 42mm yaitu tepatnya sekitar 4.7 jutaan.

Harga Samsung Galaxy Watch 46mm: Rp.4.699.000

Back to Content ↑

Smart Watch Samsung Galaxy Watch 3

Samsung Galaxy Watch 3 merupakan smartwatch kelas premium yang dimiliki Samsung, dimana ia membawa desain semi klasik dengan warna yang mewah. Jam tangan ini memiliki varian warna mystic black dan juga mystic bronze.

Fiturnya sendiri terdiri dari Smart Notification, WiFi, NFC, Watch Face, dan masih banyak lainnya. Beragam fitur tersebut didukung dengan chipset Exynos 9910 dual core, RAM 1GB, dan memori internal sebesar 8GB.

Pengalaman penggunaan jam tangan ini diklaim Samsung sangatlah nyaman, bobotnya yang ringan serta desainnya yang tipis akan terasa pas saat dipakai. Apalagi bentuknya sudah menyesuaikan dengan lekukan tangan, sehingga benar-benar nyaman untuk digunakan.

Harga Smart Watch Samsung Galaxy Watch 3: Rp.5.699.000

Back to Content ↑

Samsung Galaxy Watch Active

Seri Samsung Galaxy Watch Active menjadi favorit banyak orang, terutama kalangan para remaja. Hal ini karena jam tangan tersebut mengusung desain yang kekinian, seperti penunjuk waktu berbasis digital serta bentuk yang lebih modern.

Selain itu smartwatch tersebut mempunyai warna yang lebih bervariasi, yaitu black, gold, silver, dan seri special blue. Display yang ada juga dilengkapi dengan aneka wallpaper keren dan kekinian, namun rasa elegan dan mewah tetap sangatlah terasa.

Harga Samsung Galaxy Watch Active: Rp.2.499.000

Back to Content ↑

Samsung Galaxy Watch Active 2

Generasi penerus pastinya memiliki banyak kelebihan daripada seri sebelumnya, begitu pula dengan Samsung Watch Active 2 ini. Jam tangan tersebut sebenarnya masih mempertahankan desainnya, hanya saja ia memiliki tambahan varian warna mystic bronze yang lebih mewah.

Sedangkan dari segi fitur tentu saja mengalami peningkatan, misalnya saja adanya tambahan sensor kesehatan seperti detak jantung atau jarak tempuh. Biasanya fitur ini akan sangat berguna untuk berolahraga.

Bahkan ia sudah mempunyai lebih dari 30 latihan olahraga, mulai dari lari, renang, sepeda, latihan dinamis, dan lain sebagainya. Tentu saja adanya beragam paduan olahraga tersebut akan membuat Anda semakin sehat nantinya.

Harga Samsung Galaxy Watch Active 2: Rp.3.499.000

Back to Content ↑

Samsung Galaxy Gear S2 Sport

Selain itu ada juga seri Galaxy Gear yang terdiri dari banyak varian, salah satu yang paling terkenal ialah Samsung Galaxy Gear S2 Sport. Seperti namanya jam tangan ini dikhususkan sebagai jam tangan olahraga.

Sehingga bukan hanya fiturnya saja yang dibuat untuk mendukung berolahraga, namun smartwatch Samsung ini juga dibuat sangat sporty. Mulai dari desainnya yang dinamis, protection waterproof, air protector, hingga bahannya yang bisa anti keringat.

Harga Samsung Galaxy Gear S2 Sport: Rp.3.499.000

Back to Content ↑

Samsung Galaxy Gear S3 Frontier

Smartwatch Galaxy Gear S3 Frontier menjadi varian selanjutnya yang menjadi primadona, terutama untuk kalangan remaja pria. Hal ini tidak terlepas dari desainnya yang sederhana, namun terlihat sangatlah gahar saat dipakai.

S3 Frontier dilengkapi dengan display Super Amoled, dimana proteksi kaca yang dipakai ialah Gorilla Glass 3. Tentunya membuat jam tangan ini anti gores dan sangatlah kuat, apalagi bahan bezel yang dipakai terbuat dari stainless steel 316L.

Disisi lain S3 Frontier membawa sensor yang cukup lengkap, mulai dari accelerometer, gyro, heart rate, barometer, S-voice, dan lain sebagainya. Adanya sensor yang lengkap membuatnya dapat digunakan untuk beragam kebutuhan penggunanya.

Harga Samsung Galaxy Gear S3 Frontier: Rp.3.999.000

Back to Content ↑

Samsung Galaxy Fit

Jam tangan digital Samsung memang terkenal cukup mahal, namun Anda tidak perlu khawatir karena terdapat juga beberapa smartwatch yang murah. Salah satunya datang dari seri Galaxy Fit, dimana ia terdiri dari 3 jenis yang berbeda yaitu Galaxy Fit, Galaxy Fit 2, dan Galaxy Fit e.

Galaxy Fit termasuk smartwatch yang minimalis, ukurannya saja hanya sekitar 0.95 inch saja. Smartwatch ini cenderung digunakan untuk kebutuhan sehari-hari, seperti penunjuk waktu, jadwal kegiatan, ataupun bisa juga untuk kebutuhan fitnes.

Harga Samsung Galaxy Fit: Rp.1.499.000

Back to Content ↑

Samsung Galaxy Fit 2

Beda halnya dengan Galaxy Fit, Samsung Galaxy Fit 2 dibanderol dengan harga yang lebih murah, dimana harga pasarannya saja hanya sekitar Rp.699.000 saja, hampir setengah harga dari kakaknya Galaxy Fit.

Hal tersebut karena smartwatch ini jauh lebih simpel, disisi lain ia juga telah memiliki teknologi yang sedikit berbeda. Meskipun dalam penggunaannya generasi kedua ini bisa lebih unggul dari seri sebelumnya.

Tentu saja smartwatch yang satu ini sangat laris di Indonesia, banyak yang menggunakannya untuk menunjang kegiatan atau aktivitas keseharian. Namun ada juga yang menggunakannya sebagai fashion, mengingat tampilan Galaxy Fit 2 sangatlah kekinian.

Harga Samsung Galaxy Fit 2: Rp.699.000

Back to Content ↑

Samsung Galaxy Fit e

Menjadi jam tangan digital Samsung paling murah, membuat Galaxy Fit e menjadi favorit banyak kalangan. Harga smartwatch ini hanya sekitar Rp.599.000 saja, dimana dengan harga tersebut Anda sudah mendapatkan smartwatch yang sangat canggih.

Apalagi desain yang dibawa sama dengan Galaxy Fit atau Fit 2, bahkan varian warnanya juga sama yaitu black, white, dan juga yellow. Hanya saja Galaxy Fit e dibekali layar yang sedikit lebih kecil, karena layarnya hanya berukuran 0.74 inch.

Smartwatch ini cocok untuk dipakai oleh kalangan anak remaja, baik remaja laki-laki maupun remaja perempuan. Mengingat tampilannya sangat modern, cerah, dan juga sangat kekinian. Apalagi warnanya yang meriah sangat mencerminkan fashion dari anak remaja.

Harga Samsung Galaxy Fit e: Rp.599.000

Back to Content ↑

Smartwatch Samsung terdiri dari banyak kelas dan juga varian, tentu saja setiap jenis smartwatch diperuntukkan untuk beragam kebutuhan. Usahakan bila ingin membeli smartwatch dari Samsung ini, maka sesuaikan pula dengan kebutuhan yang Anda miliki. Sekian, Terima Kasih dan Semoga Bermanfaat!