Skip to main content

Mau UANG?? Kirim artikel yang berkaitan dengan niche Blog Daily Info DISINI. Artikel/tulisan yang disetujui akan dapat imbalan uang, atau dapat ditukar dengan pemberian Backlink Nofollow dari Kami.

×

Review Samsung Galaxy A21S, Ponsel Terbaru dari Galaxy A Series

Review Samsung Galaxy A21S, Ponsel Terbaru dari Galaxy A Series
Review Samsung Galaxy A21S, Ponsel Terbaru dari Galaxy A Series

Review Samsung Galaxy A21S, Ponsel Terbaru dari Galaxy A Series

Pada pertengahan tahun 2020 lalu tepatnya hari Kamis 4 Juni, Samsung kembali merilis Galaxy A series yakni Samsung Galaxy A21S. Ya, meski secara global, ponsel besutan Samsung ini sudah resmi rilis pada bulan Mei, namun di Indonesia baru masuk pada awal Juni.

Smartphone yang dijual dengan harga 2 hingga 3 jutaan (tergantung dari RAMnya) ini sudah dibekali dengan begitu banyak kelebihan, terutama pada performa dan kapasitas baterainya.

Secara tampilan, ponsel pintar yang masuk dalam jajaran level menengah ke bawah ini bisa dikatakan cukup eksklusif. Bezelnya sendiri terlihat kokoh dengan desain yang elegan, sehingga membuatnya tampak lebih “mahal” dari harga aslinya.

TOC / Daftar Isi

Spesifikasi Lengkap Samsung Galaxy A21S

Penasaran bagaimana spesifikasi lengkap dari Samsung Galaxy A Series ini? Berikut tabel/list lengkapnya.

  • Umum:
    • Rilis: Mei 2020
    • Jaringan: 2G, 3G, 4G
    • SIM Card: Single SIM (Nano-SIM) atau Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
  • Body:
    • Dimensi: 163,7 x 75,3 x 8,9 mm
    • Berat: 192 gram
  • Hardware:
    • Chipset: Exynos 850 (8 nm)
    • CPU: Octa-core (4x2.0 GHz Cortex-A55 & 4x2.0 GHz Cortex-A55)
    • GPU: Mali-G52
  • Layar:
    • Type: Touch screen kapasitif PLS TFT
    • Ukuran: 6,5 inch
    • Resolusi: 720 x 1600 pixel, rasio 20:9 (~270 ppi)
  • Kamera Utama:
    • Jumlah: 4
    • Kamera: 48 MP + 8 MP + 2 MP + 2 MP
    • Resolusi: 48 MP, f/2.0, 26mm (wide), 1/2.0", 0.8µm, PDAF
    • Fitur:
      • 8 MP, f/2.2, 123˚ (ultrawide), 1/4.0", 1.12µm
      • 2 MP, f/2.4, (makro)
      • 2 MP, f/2.4, (kedalaman) + LED flash, panorama, HDR
  • Kamera Selfie:
    • Jumlah: 1
    • Resolusi: 13 MP, f 2/2 (wide), 1/3”, 1,12um
    • Video: 1080p@30fps
  • Memory:
    • RAM: 3GB, 4GB, dan 6GB
    • Memory Internal: 3/32GB, 4/64GB, 6/63GB, eMMC 5.1 microSDXC (tersedia slot khusus)
    • Memory Eksternal:
  • Baterai:
    • Type: Li-Po
    • Kapasitas: 5000 mAh, tidak bisa dilepas (baterai tanam)
    • Fitur: Pengisian cepat 15W (tanpa wireless charging)
  • Konektivitas:
    • Wlan: Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct, hotspot
    • Bluetooth: 5.0, A2DP, LE
    • GPS: A-GPS, GLONASS, GALILEO, BDS
    • USB: 2.0, konektor reversible Type-C 1.0
  • Fitur:
    • Sistem Operasi: Android 10 (saat rilis)
    • Sensor: Accelerometer, Fingerprint (dipasang di bagian belakang), gyro, compass, proximity
    • Ukuran Jack: 3.5mm
    • Pilihan Warna: White, Black, Blue, Red

Back to Content ↑

Review Samsung Galaxy A21S

Tidak jauh berbeda dengan para pendahulunya, ponsel yang masuk dalam jajaran Galaxy A Series ini hadir dengan harga relatif murah dan spesifikasi gahar.

Seperti yang sudah diterangkan pada tabel di atas, jika ponsel yang dibekali dengan 4 kamera utama ini mengusung spesifikasi tinggi meski harga jualnya masih di bawah 4 juta. Bahkan untuk tipe RAM 4GB, Anda masih bisa mendapatkannya dengan harga 2,8 jutaan.

Selain itu, Samsung Galaxy A21S juga memiliki segudang kelebihan lain. Yuk langsung saja simak review lengkapnya.

Back to Content ↑

1. Dapur Pacu

Salah satu faktor yang membuat produsen ponsel asal Korea Selatan ini mampu memenangkan persaingan pasar gadget yakni karena kualitas dapur pacunya. Bisa dikatakan jika semua produk keluaran Samsung selalu menawarkan kelebihan tersendiri pada sektor mesinnya.

Ponsel pintar dengan 4 pilihan warna ini diperkuat dengan processor Exynos 850 yang akan membuat Anda nyaman melakukan segala aktivitas tanpa kendala. Mulai dari berselancar di internet, sekedar bermain sosial media, bahkan untuk game pun ponsel ini dapat memberikan kenyamanan ekstra.

Penggunaan processor dengan fabrikasi 8nm ini juga akan meningkatkan efisiensi penggunaan baterainya.

Ditambah lagi dengan sistem operasi terbaru yang akan membuat para penggunanya merasakan serunya menggunakan ponsel premium.

Back to Content ↑

2. Kamera

Hadir dengan 4 kamera utama dan 1 kamera selfie, apa sih yang kurang dari ponsel seharga 2 jutaan ini? Hanya dengan menggunakan ponsel, Anda sudah bisa menghasilkan konten-konten menarik dan inspiratif.

Empat kamera utamanya sangat mendukung untuk Anda mengambil gambar maupun video secara jelas dengan hasil gambar yang tajam. Buat Anda yang hobi hunting foto, smartphone murah ini juga bisa jadi teman yang tepat.

Begitu juga dengan kamera selfienya. Meski hanya terdapat satu kamera, namun resolusinya yang cukup besar membuat hasil tangkapan layarnya tak perlu diragukan lagi. Anda bisa bebas berekspresi untuk menghasilkan konten unik yang nantinya bisa diunggah pada platform media sosial seperti Instagram, TikTok bahkan YouTube.

Back to Content ↑

3. Layar dan Audio

Ukuran layarnya yang cukup besar, yakni 6,5 inch pastinya sangat pas untuk Anda yang gemar nonton film atau live gaming melalui ponsel. Kepekaan layar sentuhnya pun sangat baik, sehingga Anda akan lebih leluasa menggunakannya.

Pada sektor audio, Samsung Galaxy A21S juga sudah dibekali teknologi Dolby Atmos TM 1 yang memberikan paduan audio visual begitu mengesankan.

Back to Content ↑

4. Baterai

Bayangkan, ponsel seharga 2 jutaan saja sudah dibekali dengan baterai berkapasitas 5000 mAh yang akan membuat Anda puas melakukan berbagai aktivitas. Tak perlu khawatir dengan baterai yang cepat low, karena untuk penggunaan normal pun baterai ponsel ini bisa bertahan lebih dari 48 jam.

Kemudian pada pengisian dayanya, Samsung Galaxy A21S sudah dilengkapi dengan kemampuan fast charging 15 W.

Back to Content ↑

5. Desain

Di balik dapur pacunya yang super gahar, salah satu ponsel terbaru 2020 ini juga diproduksi dengan desain yang sangat elegan. Pemilihan material berkualitas menjadi kilas balik dari elegannya desain ponsel murah ini.

Belum lagi pilihan warna yang beragam. Pastinya hal ini jadi daya tarik tersendiri yang membuat smartphone ini laris di pasaran.

Back to Content ↑

6. RAM dan Memory

Pada tabel di atas sudah tercantum dengan jelas, jika Samsung Galaxy A21S terdiri dari tiga seri, yakni RAM 3GB, 4GB dan 6GB. Tentunya semakin besar kapasitas RAM sebuah gadget, akan semakin cepat pula kinerjanya.

Begitu juga pada ponsel ini, semakin besar kapasitas RAMnya maka kinerjanya pun akan lebih baik. Belum lagi kapasitas memory yang super longgar, yakni minimal 32GB untuk seri RAM 3GB saja.

Jika pun Anda membutuhkan banyak ruang penyimpanan, Samsung Galaxy A21S sudah menyediakan slot khusus microSD. Slot ini bisa Anda gunakan untuk microSD lebih dari 128GB.

Back to Content ↑

7. Harga

Berulang kali disebutkan sebelumnya, jika ponsel ini dibandrol dengan harga 2 hingga 3 jutaan. Harga tersebut bisa dikatakan murah, mengingat spesifikasi yang ditawarkan begitu lengkap dan gahar.

Meski untuk urusan harga Samsung selalu lebih tinggi dibanding produk-produk Tiongkok, namun disini juga Anda akan mendapat kelebihan tersendiri. Jadi jika dibandingkan, harga tersebut sangat worth it untuk produk dengan spesifikasi seperti di atas.

Back to Content ↑

Ingin memiliki Samsung Galaxy A21S untuk menemani setiap aktivitas Anda? Kini Anda bisa mendapatkannya secara mudah, baik melalui Samsung Store, marketplace, toko online personal, ataupun toko fisik/konter handphone. Sekian, Terima Kasih dan Semoga bermanfaat!