Skip to main content

Mau UANG?? Kirim artikel yang berkaitan dengan niche Blog Daily Info DISINI. Artikel/tulisan yang disetujui akan dapat imbalan uang, atau dapat ditukar dengan pemberian Backlink Nofollow dari Kami.

×

10 Aplikasi Pendingin HP Android Terbaik Otomatis agar Performa Tetap Oke

10 Aplikasi Pendingin HP Android Terbaik Otomatis agar Performa Tetap Oke
Cooling Master

10 Aplikasi Pendingin HP Android Terbaik Otomatis agar Performa Tetap Oke

HP Android yang cepat panas tentu saja menjadi permasalahan tersendiri, karena performa HP juga akan menurun. Untuk mengatasi masalah ini Anda dapat menginstal aplikasi pendingin HP Android terbaik yang mampu bekerja secara otomatis. Dengan memasang aplikasi tersebut maka suhu HP yang terlalu panas akan menurun.

Sebenarnya bagaimana cara kerja aplikasi pendingin HP ini? Aplikasi ini bekerja dengan cara mendeteksi aplikasi yang mengkonsumsi baterai secara tidak normal, sehingga baterai cepat habis. Ada aplikasi pendingin HP yang bekerja secara otomatis dan ada pula yang bekerja secara manual.

Aplikasi pendingin HP juga akan membersihkan RAM dengan cara menghapus task yang tidak terlalu dibutuhkan. Akan tetapi tidak semua aplikasi pendingin HP mampu bekerja dengan baik, sehingga Anda harus teliti sebelum menginstalnya. Berikut ini daftar aplikasi pendingin HP Android terbaik yang dapat bekerja dengan baik:

TOC / Daftar Isi

Cooling Master

Aplikasi Cooling Master bisa digunakan pada saat HP Android mengalami overheating atau baterai terlalu panas. Aplikasi pendingin HP Android ini bekerja dengan cara menonaktifkan aplikasi yang memforsir CPU, sehingga suhu HP akan menurun.

Cooling Master merupakan aplikasi yang dikembangkan oleh Applications Precinct dan memiliki algoritma pendinginan yang cerdas dan efektif. Dengan kemampuan yang dimiliki oleh Cooling Master, maka Anda tidak perlu cemas lagi HP menjadi panas meskipun sedang digunakan untuk bermain game, multitasking, serta menjalankan aplikasi berat lainnya.

Back to Content ↑

DU Battery Saver

Aplikasi pendingin HP Android berikutnya yang dapat Anda gunakan yaitu DU Battery Saver. Aplikasi ini memiliki dua fitur utama yaitu battery saver dan fast charging. Dengan adanya dua fitur ini, maka Anda tidak perlu lagi menginstal dua aplikasi yang berbeda.

DU Battery Saver memiliki kemampuan untuk mengelola dan menonaktifkan aplikasi yang memforsir CPU secara efektif. Sehingga HP Android Anda tidak akan cepat panas meskipun digunakan untuk gaming, menjalankan aplikasi berat, dan multitasking. Dengan suhu yang tidak panas, maka kinerja HP Android juga dapat lebih stabil.

Back to Content ↑

Coolify

Untuk Anda yang ingin memiliki aplikasi pendingin HP Android dengan tampilan ciamik maka Coolify inilah pilihannya. Coolify mampu menjaga suhu HP Android Anda agar tetap dingin dan stabil, sehingga performanya tetap terjaga.

Dengan sekali klik maka Anda bisa mengaktifkan fitur yang bisa menjaga suhu HP Android agar tetap dingin layaknya smartphone yang memiliki sistem cooling bawaan. Dengan suhu HP yang tetap dingin ini, maka Anda bisa menggunakan berbagai aplikasi secara bersamaan, bermain game, serta menggunakan aplikasi berat lainnya.

Back to Content ↑

Device Cooler

Device Cooler merupakan aplikasi yang banyak digunakan untuk menjaga suhu HP Android agar tetap dingin. Keunggulan aplikasi ini yaitu mampu membersihkan memori cache serta membebaskan RAM secara otomatis. Device Cooler yang mampu bekerja secara otomatis ini menjadi lebih mudah dan efektif, karena tidak perlu membuka aplikasi untuk menjalankannya.

Dengan cache yang bersih maka akan berimbas pada kinerja HP Android yang lebih ringan, suhu baterai juga akan tetap dingin. Anda dapat menjalankan berbagai aplikasi secara bersamaan meskipun termasuk aplikasi berat sekalipun. Performa HP Android Anda akan tetap bisa beroperasi dengan baik.

Back to Content ↑

EaseUS Coolphone

Untuk Anda yang mencari aplikasi pendingin HP Android dengan tampilan yang sederhana maka EaseUS Coolphone ini pilihannya. Dengan tampilan sederhana yang dimiliki menjadikan penggunaan EaseUS Coolphone lebih mudah.

Anda dapat mengatasi masalah overheating atau suhu ponsel yang terlalu panas menggunakan aplikasi ini dengan sekali klik. Salah satu fitur andalan yang dimiliki oleh EaseUS Coolphone adalah Smart Controller Mode. Fitur ini mampu mengatasi masalah baterai HP yang terlalu panas serta menjaga kondisi baterai agar tetap awet.

Back to Content ↑

Clean Master

Clean Master merupakan aplikasi Android yang dikenal mampu membersihkan file junk dan cache dengan baik. Selain menjadi aplikasi pembersih HP Android yang ampuh, aplikasi ini juga memiliki fitur lain yakni menjaga suhu HP agar tetap dingin.

Fitur andalan yang dimiliki Clean Master antara lain adalah battery saver, memory boost, dan CPU cooler. Dengan fitur andalan yang dimiliki tersebut mampu membuat suhu HP Android Anda tidak panas meskipun digunakan untuk menjalankan aplikasi-aplikasi berat secara bersamaan.

Back to Content ↑

GO Speed

Aplikasi pendingin HP Android terbaik yang selanjutnya yaitu GO Speed. Selain fungsi utamanya untuk menjaga suhu baterai agar tetap dingin, GO Speed juga mampu meningkatkan kecepatan kinerja smartphone hingga 60%. Alhasil suhu HP Anda akan tetap dingin dan mampu bekerja dengan optimal.

Fitur andalan lain yang dimiliki oleh GO Speed yaitu junk cleaner. Dengan adanya junk cleaner maka cache dari aplikasi yang sudah digunakan akan dibersihkan. HP Android Anda akan selalu bersih, karena sampah cache akan dibersihkan secara rutin melalui GO Speed.

Back to Content ↑

CPU Cooler

CPU Cooler juga termasuk aplikasi pendingin HP Android terbaik yang bisa Anda gunakan. Dengan menggunakan CPU Cooler maka Anda bisa mengetahui suhu smartphone, penggunaan RAM, dan penggunaan CPU secara real-time.

Selain itu, dengan menekan tombol Find Heat Apps maka Anda bisa mendeteksi aplikasi apa saja yang menyebabkan overheating pada ponsel.

CPU Cooler juga mampu membersihkan RAM dan file sampah pada HP, sehingga kinerjanya lebih optimal. Dengan berbagai fungsi yang dimiliki oleh CPU Cooler menjadikannya banyak orang yang memilih untuk menginstal aplikasi ini pada smartphone.

Aplikasi yang dikembangkan oleh Cleaner & Booster & Security & Weather ini juga memiliki ukuran yang kecil, yakni 8.6 MB, sehingga tidak akan memakan terlalu banyak memori internal telepon.

Back to Content ↑

Cooler Master

Dengan menggunakan Cooler Master maka Anda bisa mendinginkan smartphone dengan mudah, cukup dengan menekan satu tombol saja. Aplikasi ini juga akan menunjukkan persentase CPU dan RAM yang sedang digunakan pada ponsel secara real-time.

Keunggulan aplikasi ini yaitu akan memberikan pemberitahuan jika suhu ponsel terlalu panas. Sehingga Anda dapat segera mengambil tindakan menurunkan suhu dengan segera.

Aplikasi yang dikembangkan oleh Mobile Clean System Lab ini memiliki ukuran yang kecil, yakni 3.5MB, sehingga tidak akan memakan terlalu banyak memori internal smartphone.

Back to Content ↑

Battery Saver

Aplikasi pendingin HP Android terbaik yang berikutnya yaitu Battery Saver. Keunggulan aplikasi ini adalah tersedianya fitur bahasa Indonesia, sehingga penggunaan lebih mudah.

Selain mampu membuat suhu HP Android tetap dingin, aplikasi ini juga mampu membuat baterai tetap awet dengan fitur smart-system yang dimiliki. Pada saat layar HP mati, aplikasi Battery Saver tetap berjalan dan menghentikan paksa aplikasi yang menggunakan terlalu banyak daya baterai.

Back to Content ↑

Anda dapat menggunakan salah satu dari aplikasi pendingin HP Android terbaik di atas agar ponsel tetap dingin dan performanya tetap terjaga. Dengan kinerja ponsel yang stabil, maka Anda akan merasa nyaman saat menggunakannya. Sekian, Terima Kasih dan Semoga Bermanfaat!.