Skip to main content

Mau UANG?? Kirim artikel yang berkaitan dengan niche Blog Daily Info DISINI. Artikel/tulisan yang disetujui akan dapat imbalan uang, atau dapat ditukar dengan pemberian Backlink Nofollow dari Kami.

×

Cara Membuat Linktree untuk Memudahkan Menghubungi ke Sosial Media Lain

Cara Membuat Linktree untuk Memudahkan Menghubungi ke Sosial Media Lain
Linktree

Cara Membuat Linktree untuk Memudahkan Menghubungi ke Sosial Media Lain

Cara membuat Linktree yang bisa digunakan untuk keperluan media sosial saat ini semakin banyak diminati serta paling dicari. Terlebih lagi bagi para influencer maupun pemilik dari toko online atau online shop. Linktree sendiri pada dasarnya memang sangat cocok digunakan para selebgram maupun Online shop.

Pasalnya dengan Linktree, Anda akan lebih mudah untuk menaruh link dari aplikasi lainnya di Instagram. Seperti link WhatsApp, e-commerce, dan juga konten yang Anda buat di web maupun blog. Berikut beberapa penjelasan lengkapnya!

TOC / Daftar Isi

BACA JUGA: Cara Membuat Profil Bisnis, Konten, dan Iklan Instagram Shopping dengan Mudah

Cara Menjadikan Linktree WhatsApp, Line, Sampai Aplikasi Shopee Pada Instagram

Dengan Linktree, nantinya Anda bisa menyematkan atau menaruh berbagai macam link pada bagian bio Instagram. Selain itu cara yang sama juga dapat dicoba pada beberapa platform media sosial lainnya. Dengan begitu setiap orang yang melakukan klik pada link tersebut, nantinya akan diarahkan menuju aplikasi yang disematkan.

Hal ini tentunya akan sangat efektif jika Anda merupakan pelaku online shop, karena denga sekali klik saja pembeli akan diarahkan ke beberapa aplikasi lain yang sudah di-link-kan pada bio Instagram. Linktree akan sangat bermanfaat bagi Anda yang hendak membagikan karya maupun konten dengan menyisipkan link saja.

Back to Content ↑

Tahapan Awal Mengenai Cara Setting Linktree

Sebelum Anda masuk ke penjelasan mengenai cara membuat Linktree Aplikasi WhatsApp, Line, serta platform media sosial yang lainnya pada bio Instagram. Sebaiknya Anda tahu dulu tahapan awal yang harus dilakukan.

Hal ini dimulai dengan registrasi akun terlebih dahulu sampai melakukan setting pada tampilan. Setelah itu Anda dapat mulai menambahkan beberapa link dari sosial media sesuai dengan kebutuhan. Lebih lengkapnya Anda bisa menyimak beberapa langkah yang ada di bawah ini!

  • Langkah 1 - Register Linktree

    Langkah pertama yang dapat dilakukan adalah membuka situs Linktree, kemudian klik pada tombol 'Get Started For Free' agar Anda dapat memulai mendaftar akun pada Linktree.

    Jika semua tahapan yang ada di atas sudah dilakukan, selanjutnya isikan kolom Email, Username, serta Password. Klik tombol 'Register', lalu ikuti petunjuk selanjutnya hingga proses akhir selesai.

  • Langkah 2 - Masuk ke Menu 'Appearance'

    Cara membuat Linktree yang berikutnya yakni tunggu beberapa saat, lalu akan langsung dibawa pada halaman 'Links' supaya bisa membuat Linktree. Untuk mendapatkan hasil yang lebih bagus, Anda bisa mengatur tampilannya terlebih dahulu. Caranya yakni dengan membuka halaman 'Appearance'.

  • Langkah 3 - Atur Tampilan Linktree

    Pada langkah yang ketiga Anda dapat mengganti foto profil supaya terlihat lebih profesional. Caranya: klik opsi 'Pick an Image'. Selanjutnya Anda hanya perlu memilih foto maupun logo yang hendak digunakan atau diinginkan.

    Bagi Anda yang ingin membuat Linktree untuk beberapa keperluan seperti halnya keperluan bisnis, maka bisa membuat logo dengan bentuk yang menarik dan menjual. Logo tersebut bisa dibuat menggunakan aplikasi pembuat logo yang bisa di unduh pada playstore.

    Bukan hanya itu saja, agar linktree terlihat menarik Anda bisa memilih tema yang tersedia. Namun para pengguna gratis hanya bisa memilih tema tanpa label 'Pro' ya. Apabila tema sudah dipilih, selanjutnya Anda bisa beralih ke tampilan halaman Links agar bisa mulai membuat link Linktree.

Back to Content ↑

Kumpulan Cara Buat Linktree Pada Bio Instagram

Masih merasa bingung mengenai cara membuat Linktree aplikasi whatsapp dan aplikasi lain di instagram? Jika iya maka di bawah ini ada beberapa kumpulan dari cara membuat Linktree yang bisa Anda jadikan referensi.

Back to Content ↑

1. Cara Buat Linktree WA

  • Langkah 1 - Kunjungi Situs Linktree

    Buka situs Linktree pada aplikasi browser.

  • Langkah 2 - Login Akun

    Membuat akun terlebih dahulu atau Anda juga dapat login memakai akun instagram supaya bisa lebih praktis dan cepat.

  • Langkah 3 – Copy Link Lintree

    Salin link Linktree dengan cara klik tombol Copy pada bagian kanan atas.

  • Langkah 4- Paste di Akun IG

    Buka akun Instagram milik Anda lalu letakkan link tadi pada bagian Website, dengan begitu Linktree akan langsung muncul pada bio Instagram. Jika sudah selesai, tinggal llik link di bio Instagram melihat hasilnya.

Dengan mempraktekkan cara di atas, Anda sudah bisa menyematkan beberapa link pada bio instagram. Dengan demikian, akan memudahkan customer untuk menghubungi Anda melalui WhatsApp.

Back to Content ↑

2. Cara Buat Linktree Line

Cara membuat Linktree aplikasi Line juga sama halnya dengan membuat Linktree di WhatsApp. Anda hanya perlu memasukkan link dari akun Line yang dimiliki agar orang lain dapat menghubungi Anda via Line Messenger.

  • Langkah 1 - Buka Web Linktree

    Masuk pada website Linktree. Kemudian Anda bisa membuat akun dahulu. Selain itu Anda juga bisa memakai akun Instagram. Lalu, masuk di profil Linktree ya.

  • Langkah 2 - Buat Link Baru

    Klik Add New Link. Kemudian masukkan judul serta link Line milik Anda dengan mengetik http://line.me/ti/p/~ lalu ikuti ID Line milik Anda. Pastikan tombol yang samping kiri link Line memiliki warna hijau sebagai tanda bahwa Anda sudah berhasil.

  • Langkah 3 - Copy Link

    Klik tombol Copy pada bagian kanan atas agar bisa menyalin link Linktree.

  • Langkah 4 - Paste Link

    Selesai. Kamu bisa meletakkan Linktree Line pada Instagram. Dengan mencantumkan link dari Line di Instagram maka orang lain nantinya dapat menghubungi Anda melalui Line secara lebih mudah.

Back to Content ↑

3. Cara Buat Linktree Shopee

Bagi Anda yang mempunyai usaha online shop, Shopee menjadi salah satu aplikasi untuk jual beli secara online paling populer. Bahkan juga dapat dimanfaatkan untuk ladang bisnis yang sangat menguntungkan. Jadi tidak heran jika banyak orang ingin menambahkan linknya pada bio instagram. Berikut adalah beberapa cara membuat Linktree untuk aplikasi Shopee

  • Langkah 1 - Kunjungi Web Linktree

    Buka laman Linktree dan buat akun dahulu. Anda juga bisa mendaftar menggunakan akun Instagram. Setelah berhasil daftar, buka profil Linktree.

  • Langkah 2 - Buat Link Baru

    Klik Add New Link agar bisa menambahkan link baru. Kemudian masukkan judul maupun link akun Shopee milik Anda. Aktifkan link dengan cara menyalakan tombol yang berada di bagian samping kanan sampai berwarna hijau.

  • Langkah 3 - Copy Link Linktree

    Salin link Linktree dengan mengklik tombol Copy di bagian pojok kanan atas.

  • Langkah 4 - Paste Link

    Letakkan link Linktree Shopee pada Instagram dan selesai. Bagaimana, mudah sekali bukan? Dengan cara ini, konsumen yang ingin berbelanja di online shop milik Anda akan langsung diarahkan ke aplikasi belanja online Shopee. Mereka jadi tidak perlu repot lagi mencari akun Anda di Shopee.

Back to Content ↑

Nah di atas tadi adalah beberapa cara membuat Linktree di bio instagram yang mudah untuk dipraktekkan. Dengan begitu customer atau konsumen Anda akan semakin mudah untuk menghubungi melalui sosial media lainnya. Selamat mencoba, Terima Kasih dan Semoga Bermanfaat!